Sedikit Info Seputar
Resep Pepes Ayam dari Sunda
Terbaru 2017
- Hay gaes kali ini team Belajar Modif Game Android, kali ini akan membahas artikel dengan judul Resep Pepes Ayam dari Sunda, kami selaku Team Belajar Modif Game Android telah mempersiapkan artikel ini untuk sobat sobat yang menyukai Belajar Modif Game Android. semoga isi postingan tentang
Artikel Jawa Barat(Sunda),
Artikel Masakan Daerah,
Artikel Olahan Ayam, yang saya posting kali ini dapat dipahami dengan mudah serta memberi manfa'at bagi kalian semua, walaupun tidak sempurna setidaknya artikel kami memberi sedikit informasi kepada kalian semua. ok langsung simak aja sob
Judul:
Berbagi Info Seputar
Resep Pepes Ayam dari Sunda
Terbaru
link: Resep Pepes Ayam dari Sunda
Berbagi Resep Pepes Ayam dari Sunda Terbaru dan Terlengkap 2017
Masakan yang satu ini berasal dan terlahir di Tanah Sunda atau Jawa Barat. Masakan pepes memiliki citarasa menarik, yaitu perpaduan gurihnya bumbu bersama harumnya aroma daun pisang. Pepes tak melulu hanya dikukus, tetapi juga ada yang harus dipanggang. Kehadiran menu kuliner ini semakin mempercantik keragaman budaya kuliner di Jawa Barat pada khususnya dan Nusantara pada umumnya.
Kali ini penulis akan menyajikan kepada para bunda dan pecinta kuliner mengenai resep Pepes Ayam. seperti nama kulinernya sudah barang tentu kalau bahan yang dipergunakan untuk membuatnya adalah daging ayam. Pengolahan masakan ini tidak terlalu kompleks dan tidak membutuhkan terlalu banyak bumbu di dalamnya. Namun kita harus sabar ya bunda dalam memasak pepes ini dikarenakan waktu yang dibutuhkan untuk memasak cukup lama bahkan dapat lebih dari 3 jam. Hmmm namun rasa tetap akan sepadan dengan pengorbanannya.
Pengolahan daging ayam menjadi pepes merupakan suatu alternatif pula dalam menghidangkan daging ayam ke dalam bentuk kreasi masakan yang tak membosankan, mengingat daging ayam merupakan menu favorit bagi masyarakat Indonesia. Selain menjadi favorit karena rasanya yang gurih, daging ayam juga kaya akan manfaat. Mulai dari kandungan proteinnya yang cukup tinggi, daging ayam rupanya juga mengandung vitamin C, A, E, zat besi dan kalsium.
Seluruh kandungan gizi dalam daging ayam mendatangkan berbagai manfaat bagi tubuh manusia. Mulai dari membantu melancarkan pencernaa, melancarkan peredaran darah, meningkatkan stamina, menjaga kesehatan mata, menghaluskan kulit, menjaga kilau rambut, meningkatkan kekebalan tubuh, anti oksidan, anti aging, menambah daya memori, meningkatkan konsntrasi hingga membentuk dan menjaga kepadatan tulang.
Sudah puas bukan akan penjelasan di atas? Pengen banget tahu bagaimana cara membuat Pepes Ayam? ini dia resepnya.
A) Bahan
- Dada ayam segar ( kira-kira 250 gram )
- Daun kemangi segar ( 20 gram )
- Tomat merah segar ( 100 gram )
- Daun pisang untuk membungkus secukupnya
- Potongan lidi ( 4 buah )
B) Bumbu
- Lengkuas ( 1/2 ruas jari )
- Daun bawang ( 2 batang )
- Bawang bombai ( 15 gram atau kira-kira 1/2 buah )
- Bawang putih ( 2 siung )
- Serai ( 1 batang )
- Daun salam ( 2 lembar )
- Kunyit ( 1/2 ruas jari )
- Kemiri ( 6 butir )
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
C) Cara Memasak
- Potong dada ayam menjadi dua bagian, lalu cuci hingga bersih. Tiriskan.
- Cuci semua bumbu rempah-rempah, tomat dan daun hingga bersih.
- Iris-iris tipis lengkuas dan kunyit.
- Iris daun bawang dan bombai dengan tipis.
- Memarkan batang serai dan iris-iris sekitar 1,5 cm.
- Potong-potong buah tomat menjadi beberapa bagian.
- Haluskan kunyit, kemiri, bawang putih, garam dan penyedap rasa hingga benar-benar halus.
- Ambil baskom, masukkan lengkuas, daun salam, irisan bawang bombai, irisan daun bawang, serai dan bumbu-bumbu yang dihaluskan tadi secara bersamaan.Aduk rata.
- Kemudian masukkan potongan dada ayam ke dalam baskom tadi, aduk rata bersama bumbu-bumbu halus dan irisan bumbu lainnya. Aduk hingga seluruh potongan daging ayam terlumuri sempurna.
- Adonan tadi bagilah menjadi dua. Dan masing-masing bungkuslah dengan daun pisang, lalu kunci tiap-tiap ujung bungkusan dengan lidi.
- Siapkan panci kukus, masukkan bungkusan pepes ke dalamnya. Kukus dengan api kecil selama 3 jam. Angkat dan dinginkan.
- Sajikan dengan piring saji, dapat dalam keadaan masih terbungkus atau setengah dibuka. Hidangkan.